jendelabangsa-awdi.com, Cirebon - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat, Dr. Hj. Ratnawati, M.KKK., menggelar kegiatan reses di Desa Gebang Kulon dalam rangka Tahun Sidang 2024-2025. Kegiatan ini diisi dengan demonstrasi Cardiopulmonary Resuscitation (CPRD) atau resusitasi jantung paru, yang merupakan program unggulan Provinsi Jawa Barat.
Reses ini menjadi wadah bagi masyarakat Desa Gebang Kulon untuk menyampaikan aspirasi dan berdiskusi langsung dengan wakil rakyatnya. Dr. Hj. Ratnawati, M.KKK., menekankan pentingnya CPRD sebagai keterampilan dasar yang harus dimiliki masyarakat untuk menyelamatkan nyawa dalam situasi gawat darurat.
"CPRD adalah tindakan pertolongan pertama yang sangat krusial. Dengan keterampilan ini, kita bisa memberikan bantuan awal sebelum tenaga medis datang," ujar Dr. Hj. Ratnawati, M.KKK.
Demonstrasi CPRD yang dipandu oleh tenaga ahli ini diikuti dengan antusias oleh warga desa. Mereka diajarkan langkah-langkah penting dalam melakukan CPRD, termasuk teknik penekanan dada dan pemberian napas buatan.
Selain demonstrasi CPRD, kegiatan reses ini juga dimanfaatkan untuk menyerap berbagai aspirasi masyarakat terkait pembangunan di Desa Gebang Kulon. Dr. Hj. Ratnawati, M.KKK., berkomitmen untuk memperjuangkan aspirasi tersebut di tingkat DPRD Provinsi Jawa Barat.
JB-AWDI.com :
WANTOSO
Tidak ada komentar:
Posting Komentar